Hasil La Liga Spanyol, Barcelona Gusur Real Madrid Di Puncak Klasemen

Frenkie de Jong (Foto : Barcelona)

Antv –  Barcelona berhasil menggusur Real Madrid dari puncak klasemen sementara La Liga Spanyol di pekan ke-5, Minggu dini hari, 11 September 2022. 

Barcelona sukses mencukur tuan rumah Cadiz 4-0, dan kini mengoleksi 13 poin dari lima kali bertanding berhasil meraih empat kemenangan dan sekali imbang. 

Sedangkan Real Madrid di peringkat dua dengan 12 poin dari empat kali bertanding meraih empat kemenangan. Madrid baru akan memainkan laga pekan ke-5, melawan Mallorca pukul 19.00 WIB malam ini. 

Bertanding di Stadion Nuevo Mirandilla, sejak babak pertama Barcelona kesulitan menembus pertahanan lawan dan skor imbang 0-0 hingga istirahat. fans dibuat kesal dengan duet Memphis Depay dan Ferran Tores yang tidak kunjung mencetak gol. 

Di babak kedua Barcelona mencetak gol lewat usaha Frenkie de Jong menit ke-55. 

Masuk di babak kedua menit ke-57, Robert Lewandowski menggantikan Memphis Depay. hanya butuh delapan menit, Lewandowski langsung mencetak gol di menit ke-65. Barcelona memimpin 2-0. 

Pada menit ke-86, Ansu Fati mencetak gol ketiga Barcelona. 

Dan di masa injury time menit 90+2, gol Ousmane Dembele memastikan kemenangan Barcelona atas Cadiz 4-0. 

Pada pertandingan lain, Atletico Madrid menang telak atas Celta Vigo 4-1. Atletico berhasil mengemas 10 poin, menempati peringkat empat besar. 

Hasil La Liga pekan ke-5 : 

Girona         2-1 Real Valladolid 

Rayo Vallecano  2-1 Valencia 

Espanyol        2-3 Sevilla 

Cadiz       0-4 Barcelona 

Atletico Madrid 4-1 Celta Vigo 

 

Jadwal 

Real Madrid vs Mallorca 

Elche vs Atletic Bilbao 

Getafe vs Real Sociedad 

Real Betis vs Villareal 

Almeria vs Osasuna