Profil Thanavat Vatthanaputi, Pemeran Dech dalam Serial Takdir Cinta ANTV

Thanavat Vatthanaputi (Foto : Instagram @popezaap)

AntvThanavat Vatthanaputi mencuri perhatian penonton atas penampilannya dalam serial Thailand ANTV, Takdir Cinta. Bagaimana selengkapnya?

Setelah Apollo hingga Cinta di Hutan Terlarang, ANTV menayangkan Takdir Cinta yang merupakan salah satu serial Thailand paling terkenal di negaranya. 

Takdir Cinta hadir dengan kisah yang unik dan penuh sejarah. Serial ini juga memiliki banyak peran penting, salah satunya yang diperankan oleh Thanavat Vatthanaputi.

Lalu, seperti apa sosok Thanavat Vatthanaputi ini? Yuk kita kenalan!

Thanavat Vatthanaputi. (Foto: Instagram @popezaap)

Thanavat Vatthanaputi, seorang pria berzodiak Capricorn yang lahir pada 27 Desember 1982, telah mencapai kesuksesan sebagai aktor dan model terkenal di Thailand. 

Sebelum memasuki dunia akting, Thanavat adalah seorang desainer grafis yang lulus dari King Mongkut’s Institute of Technology.

Pada tahun 2006, setelah memenangkan kontes Looking for Ye Htut Project yang bertujuan mencari bakat dalam pembuatan serial Phu Chana Sip Thit, Thanavat memutuskan untuk memasuki industri hiburan.

Dalam perjalanannya yang semakin serius di dunia seni peran, Thanavat menjadi murid dari Tan Mui atau yang dikenal sebagai Mom Chao Chatrichalerm Yukol. 

Thanavat Vatthanaputi dalam Love Destiny (The Movie). (Foto: IMDb)

Akhirnya, pada tahun 2011, Thanavat mendapatkan peran pertamanya dalam film The Legend of King Naresuan The Great Part 3 (Pertempuran Laut) sebagai Khun Ram Decha. 

Keahliannya dalam seni peran semakin menonjolkan namanya hingga ia kian sering muncul dalam berbagai drama, serial, hingga film layar lebar. 

Pada tahun yang sama, Thanavat menandatangani kontrak dengan Channel 3 untuk berperan dalam drama serial. Ia memulai debutnya di Channel 3 dengan peran sebagai Charlie dalam serial Red House. 

Selanjutnya, Thanavat Vatthanaputi memerankan karakter Nut dalam drama Dok Som See Thong, yang menjadi awal dari kepopulerannya di dunia hiburan Thailand.

Ingin menyaksikan penampilan Thanavat Vatthanaputi? Saksikan terus Takdir Cinta yang tayang setiap hari pukul 08.30 WIB hanya di ANTV!

Scan STB untuk Siaran Digital ANTV. (Foto: ANTV)

Ingin menyaksikan tayangan ANTV yang lebih jernih? Segera migrasi siaran TV analog ke siaran digital atau Analog Switch Off (ASO) untuk seluruh televisi di wilayah Jabodetabek.

ANTV yang saat ini mengudara di digital Channel 26 siap memberikan tayangan degan kualitas yang lebih bersih, jernih, dan canggih. 

Jika belum berhasil menemukan siaran digital ANTV, dapat melakukan scan ulang dengan menggunakan metode manual scan ulang.

Caranya masukkan frekuensi Jakarta UHF 34, Bandung UHF 38, Semarang UHF 39, Yogyakarta UHF 35, dan Surakarta UHF 35. Pastikan antena dalam kondisi baik dan di posisi yang benar. 

Bagi masyarakat yang belum mendapatkan siaran digital, dapat menggunakan STB (Set Top Box) bersertifikat. Berikut panduan dalam memasang STB:

  1. Siapkan STB dan antena 
  2. Jangan lupa pastikan TV dalam mode AV
  3. Pindahkan konektor antena biasa dari TV ke STB
  4. Pasang kabel RCA atau video audio sesuai dengan warnanya di TV dan STB 
  5. Nyalakan STB
  6. Atur LCN dalam keadaan hidup agar langsung memperoleh Channel 26 ANTV
  7. Masukan kode area atau kode pos daerah tempat tinggal
  8. Klik pencarian otomatis
  9. TV digital siap ditonton