Perankan Sosok Bapak yang Lakoni Pesugihan, Rifnu Wikana Sebut Karakternya Tidak Jahat?

Film Di Ambang Kematian (Foto : Instagram @diambangkematianfilm)

Antv – Setelah penantian panjang, film Di Ambang Kematian produksi MVP Pictures akhirnya telah menggelar gala premiere pada hari Jumat, 22 September 2023 lalu di XXI Epicentrum, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

Film horor Indonesia yang satu ini diangkat dari kisah nyata yang diungkap oleh akun @Jeropoint melalui threadnya di Twitter yang sempat viral pada masanya.

Film arahan sutradara Azhar ‘Kinoi’ Lubis ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris kenamaan Indonesia, seperti Teuku Rifnu Wikana, Taskya Namya, Wafda Saifan, Kinaryosih, Raya Adena, Farras Fatik dan Giulio Parengkuan.

Salah satu pemeran utama dalam film Di Ambang Kematian, Teuku Rifnu Wikana, pada konferensi pers sempat membeberkan cerita menariknya selama proses syuting film horor ini.

Sebagai aktor, Rifnu mengaku senang bisa melakoni perannya sebagai Bapak Suyatmo, dalam kondisi lemas lantaran puasa Ramadan.

 

Rifnu Wikana dan jajaran cast serta filmmaker Di Ambang Kematian. (Foto: Dokumentasi)