Antv – Untuk pertama kalinya, solois asal Jakarta yaitu Difki Khalif berkolaborasi dengan salah satu content creator TikTok yaitu Celine Sun.
Mereka mengaransemen ulang lagu “Yang Terdalam” dari NOAH dalam balutan yang lebih fresh.
Menurut Difki dalam keterangan pers resmi yang diterima ANTV Klik, “Ini merupakan pertama kalinya gue membawakan lagu bukan ciptaan sendiri, namun suatu kehormatan bisa dipercaya untuk menyanyikan kembali lagu ini. Projek kolaborasi ini merupakan inisiasi dari label untuk membawakan kembali lagu dari NOAH berjudul Yang Terdalam. Gue memilih Celine sebagai teman kolaborasi karena dirasa kriteria suaranya cocok dengan gue. Celine mempunyai karakter vokal yang unik.”
“Untuk proses penggarapan lagu ini, diproduseri oleh DM (@dmmufli) bareng Celine. Lagu ini pun secara aransemen sudah jadi secara penuh. Proses pembuatan lagu ini cukup singkat. Saat itu Celine sedang ada di Jakarta. Kita lanjut bertemu lalu workshop di studio Musica. Seminggu kemudian kita garap video clip nya.” sambung Difki.
Lagu Yang Terdalam sendiri sejatinya memiliki makna yang mendalam, tiap bait menyiratkan makna tentang perasaan setia dari seseorang yang merasa kehilangan sosok yang ia cintai.
Dari sini dapat tersirat keadaan seseorang yang senantiasa masih teringat kasih cintanya yang selama ini ia jalani bersama pasangannya, namun kini semua hanyalah tinggal kenangan.
Yang Terdalam dari Difki Khalif dan Celine Sun sudah bisa didengarkan di seluruh platform musik digital yaitu Spotify, Apple Music, Langit Musik, Youtube Music, dan sudah bisa digunakan di platform TikTok Music. Untuk music video nya dapat disaksikan di YouTube Musica Studios.