Tak sesuai harapan, ternyata donasi yang terkumpul hanya sekitar Rp3 juta. Meski ada dua orang yang memberikan donasi senilai jutaan, namun sebagian besar hanya memberikannya Rp1.
Merasa kurang puas, akhirnya Denise Chariesta berusaha untuk menyenggol beberapa nama publik figur untuk dimintai donasinya.
Youtuber berusia 31 tahun itu menyindir Uya Kuya yang menurutnya kaya raya, namun tak mau membantu dirinya.
“Temen-temen gua yang kaya-kaya, yang katanya artis-artis itu kayak misalkan Uya Kuya, apa segala macem bantuin orang nggak dikenal buat pencitraan, mending tolongin gue yang lu kenal,” ujar Denise Chariesta, dilansir dari kanal YouTube pribadinya, Selasa, 11 Juli 2023.
Selain itu, Denise Chariesta juga menyinggung dr. Richard Lee yang sering membantu para janda demi pencitraan terhadap dirinya. Denise bahkan menyinggung apakah sebaiknya ia harus menjadi janda terlebih dahulu supaya dibantu oleh Richard.
“Mungkin gue mesti jadi janda dulu kali ya, gua kurang janda buat dia,” lanjutnya.
Sebelumnya, Denise mengaku kesulitan dana untuk biaya persalinan sang anak. Atas hal tersebut, netiizen pun menyarankan dirinya untuk memakai BPJS Kesehatan.
“Kenapa open donasi kak? Klw ga ada biaya kan ada BPJS,” tanya seorang netizen kepada Denise Chariesta di Instagram Story-nya belum lama ini.
Pengusaha bunga tersebut mengaku tak mau memakai BPJS Kesehatan. Pasalnya, Denise mengaku enggan menjadi beban negara.
“Gua gak mau pakai BPJS deh, kayaknya gua takut jadi beban negara, ya gua gak mau aja jadi beban negara,” jawab Denise.