Junvio Rilis Single Kedua ‘Bohong’ dengan Personel Baru dan Musik Lebih Fresh

Junvio Rilis Single Kedua ‘Bohong’ dengan Personel Baru (Foto : Istimewa)

Konsep video klip nya pun sangat ‘relate’ dengan makna lagu ‘Bohong’, di awal video klip kita bisa melihat Iki Junvio yang ‘nge-gep-in’ Si Pacar yang lagi berduaan dengan cowok lain di sebuah cafe.

Iki hanya berjalan melewati meja mereka sambil tersenyum getir, begitu Ia lewat depan mereka, Si Pacar ‘ngeh’ dan meminta izin pergi kepada selingkuhannya untuk mengejar Iki.

Namun karena sudah tidak percaya lagi, Iki pergi tanpa menengok ke belakang dan terus melangkah pergi hingga Sang Kekasih tidak dapat mengejar dan menemukannya.

Sederhana tapi ‘kena’ banget, begitu lah konsep dari ‘Bohong’. Dengan konsep ini, Junvio berharap agar para penonton video klip dapat menikmati musik secara asik dan penyampaian arti dari ‘Bohong’ tersampaikan dengan jelas.

Selain menampilkan warna musik yang lebih ‘fresh’ dalam single ‘Bohong’, Junvio juga memperkenalkan personel baru, yaitu Ocky pada drum dan Reza pada bass.

Dengan hadirnya personel baru, Junvio berharap Ocky dan Reza dapat menambah warna musik ‘Junvio’ menjadi lebih kompleks dan lebih disukai oleh masyarakat Indonesia. ‘Packaging’ baru, warna baru, dan konsep baru, begitulah Junvio mendeskripsikan band mereka kini.

“Bismillah, dengan formasi baru ini semoga Junvio dapat menghasilkan karya- karya yang lebih disukai netizen dan lebih fresh bervisi misi sama untuk kebaikan Junvio ke depannya," tutup Iki Sang Vokalis.

Video klip ‘Bohong’ dari Junvio dapat ditonton di akun YouTube GP Records dan didengarkan di seluruh platform musik mulai 30 Juni 2023.