Tidak tanggung-tanggung, ada konsekuensi tegas yang harus diterima karyawan jika melanggar.
"Nah terus setiap mau bikin konten dia tuh selalu nyuruh karyawannya buat nungguin dia makeup atau ganti baju. Lo bayangin aja ya, dia makeup / dandan bisa Berjam-jam, itu karyawan gaboleh ada yg ijin bentar gitu.. kalau ada yg pergi pasti gajinya telat masuk atau bahkan kurang," tuturnya.
Permasalahan ini bukan satu-satunya yang membuat warga Twitter geger soal Tasyi Athasyia. Dalam waktu berdekatan, ada beberapa isu tak sedap yang bermunculan. Pertama, Tasyi dituduh tidak membayarkan sisa gaji karyawannya.
Namun, masalah tersebut sudah diselesaikan secara baik-baik oleh kedua belah pihak. Selanjutnya, ada juga foto Tasyi Athasyia bersama suami yang sedang berada di sebuah mall, tapi semua belanjaan yang cukup banyak ditenteng oleh seorang asisten wanita.