Usai Cerai dari Nikita Mirzani, Antonio Dedola Ungkap Agama yang Diyakininya Sekarang

Antonio Dedola (Foto : Instagram @toni.dedola)

Antv – Sesaat sebelum mengucapkan ijab kabul di pernikahannya dengan Nikita Mirzani, Antonio Dedola telah resmi menjadi mualaf. Setelah bercerai, agama Antonio Dedola kemudian menjadi tanda tanya bagi sebagian warganet.

 

Saat sedang membuka sesi tanya jawab, ada seorang warganet yang menanyakan perihal agama yang dianut oleh Antonio Dedola saat ini.

 

“Are you still a moslem? (apakah kamu masih seorang muslim?)," tanya seorang warganet ke Antonio Dedola, dilansir dari Instagram Story-nya pada Rabu, 7 Juni 2023.

 

 

Nikita Mirzani dan Antonio Dedola. (Foto: Instagram @nikitamirzanimawardi_172)
 
 
Dengan tegas, Antonio Dedola kemudian mengungkapkan bahwa agama yang dianutnya hingga kini tetaplah Islam. Baginya, kepercayaan yang dia yakini saat ini merupakan pilihannya sendiri, bukan karena siapapun.

 

 

“SAYA SUDAH BANYAK MENDAPAT PERTANYAAN INI DAN SAYA INGIN MENJELASKAN BAHWA SAYA TIDAK MEMILIH AGAMA INI KARENA SIAPA PUN TETAPI KARENA SAYA SANGAT PERCAYA BAHWA ISLAM ADALAH KEBENARAN," jawab Toni.

 

 

Antonio Dedola ketika sedang mengucapkan syahadat. (Foto: Instagram @toni.dedola)

 

 

Pada 22 Januari 2023 lalu, Antonio Dedola mengumumkan melalui Instagram jika dirinya resmi pindah agama ke Islam. Ia juga menyertakan video dirinya tengah mengucap kalimat syahadat.

 

Setelah mengucapkan dua kalimat syahadat tersebut, mantan suami Nikita Mirzani itu mengadahkan kedua telapak tangan seraya membaca hamdalah. Raut wajah senang terpancar dari dirinya.

 

"Hari yang spesial dan indah (22/01/23) dalam hidup saya, saya tidak akan pernah lupa!" tulis Antonio Dedola dalam video dirinya resmi menjadi mualaf.