Antv – Film horor Kutukan Sembilan Setan rupanya menyimpan kejadian mengerikan di balik layar yang dialami para pemain saat di lokasi syuting. Seperti apa selengkapnya?
Frislly Herlind sebagai salah satu pemain film tersebut mengungkap, bahwa ia dan tim pernah mengalami beberapa kejadian mistis saat syuting film Kutukan Sembilan Setan.
Pada konferensi pers di XXI Epicentrum Senin lalu, Frislly bercerita bahwa terdapat satu lokasi di mana terdapat makhluk halus berenergi negatif yang tidak menyukai kehadiran mereka.
Selain itu, dia juga mengaku terdapat sebuah benda yang tidak boleh dipindahkan di lokasi syuting. Terbukti, saat benda itu dipindahkan, salah satu pemain Kutukan Sembilan Setan yakni Fadlan Holao mengalami kerasukan.
"Pada saat syuting aku beritahu ke tim ada beberapa benda yang tidak boleh dipindahkan dan memang pada saat mau syuting adegan di bawah ada benda yang dipindahkan, sehingga itu alasan Fadlan bisa kena di sana," ujar Frislly Herlind di Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 5 Juni 2023
Lebih lanjut, Frislly mengatakan bahwa juru kunci atau kuncen yang berjaga di lokasi syuting sempat meminta agar proses pengambilan gambar ditunda selama 30 menit. Hal ini, lanjut dia, dipergunakan untuk menyiapkan sajen.
"Kami juga ada larang dari kuncennya, saat itu ada kuncennya yang datang, 'hari ini sepertinya syutingnya harus ditunda 30 menit karena ada permintaan harus menyiapkan sesuatu seperti sesajen', bukan untuk kita memberi makan, tetapi untuk kita menghargai saja," ucap Frislly Herlind.
Film yang akan tayang pada 8 Juni 2023 ini disutradarai oleh Arie Azis dan diproduseri oleh Agustinus Sitorus. Adapun, film tersebut dibintangi oleh Fandy Christian, Joshua Suherman, Ajil Ditto, Frislly Herlind dan Denira Wiraguna.
Film ini berkisah tentang lima sahabat bernama Verdy (Fandy Christian), Lia (Denira Wiraguna), Devon (Ajil Ditto), Miko (Joshua Suherman) dan Sarah (Frislly Herlind) yang sering berlibur bersama.
Setelah hampir setahun selalu gagal berlibur, akhirnya mereka sepakat mengunjungi Gunung Bromo.
Kehadiran ‘Kutukan Sembilan Setan’ di layar lebar akan membuat genre horor kian semarak ditengah banyaknya film bergenre serupa yang berhasil menarik perhatian penonton film nasional.