Belum Resmi Bercerai, Inara Rusli dan Virgoun Sudah Lama Tak Berkomunikasi

Inara Rusli (Foto : Instagram: @mommy_starla)

 

Antv – Inara Rusli dan Virgoun saat ini sedang dalam proses perceraian di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Di tengah-tengah proses cerai tersebut, Inara mengungkapkan komunikasinya dengan Virgoun.

 

 

Inara membeberkan jika selama ini dirinya sudah lama tak berkomunikasi dengan Virgoun. Terakhir berkomunikasi saat sang anak berulang tahun.

 

“Enggak, aku udah lama banget enggak komunikasi lagi selain dia mau ketemu anak pas ulang tahun anak belum ada lagi,” ungkap Inara Rusli, dilansir dari Intip Seleb pada Selasa, 30 Mei 2023.