Tenri Anisa Mengaku Tak Tahu Apa-apa Terkait Surat Perjanjian Virgoun

Tenri Ajeng Anisa (Foto : IntipSeleb/Yudi)

Antv – Sosok Tenri Ajeng Anisa akhirnya muncul ke hadapan publik untuk menanggapi adanya tudingan terkait dirinya.

Ditemani dengan pihak kuasa hukumnya, Milano Lubis, Tenri Ajeng Anisa membantah terkait kabar yang berseliweran di media sosial.

Tenri Anisa disebut-sebut menjadi pelakor di dalam rumah tangga vokalis Last Child, Virgoun dengan Inara Rusli.

Tenri dengan tegas membantah dirinya bukan sosok pelakor seperti yang ramai dibicarakan belakangan ini.

"Bukan saya yang jadi pelakor," kata Tenri Ajeng Anisa mengutip tayangan YouTube. 

Terkait dengan surat pernyataan bermaterai dan dilengkapi dengan tanda tangan Virgoun yang juga menunjukkan nama Tenri Anisa, yang diunggah Inara Rusli di Instagram Stories-nya beberapa waktu lalu.

Kuasa hukum Tenri Anisa, Milano Lubis menyebut bahwa kliennya itu tidak mengetahui apa-apa terkait hal tersebut.