Ari Wibowo Disebut Pelit, Kasih Jatah Jajan Istri Cuma Rp500 Ribu Sebulan?

Ari Wibowo dan Inge Anugrah (Foto : Instagram)

Antv – Polemik rumah tangga Ari Wibowo dan Inge Anugrah belakangan ini tengah ramai menjadi buah bibir pasca Ari menggugat cerai sang istri.

Diketahui Ari Wibowo menggugat cerai Inge ke Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan pada awal April lalu setelah membina rumah tangga selama 17 tahun lamanya.

Dari sekian banyak yang diperbincangkan perihal penyebab perceraian mereka, tudingan bahwa Ari adalah suami yang pelit menjadi salah satu sorotan netizen.

Hal itu dinilai dari beredarnya sebuah keterangan yang membeberkan nominal jatah uang yang diberikan Ari Wibowo kepada Inge, yang mana jumlahnya terbilang cukup sedikit.

“1.Kosmetik bedak Rp 2 juta. 2. Bensin, parkir tol Rp 3 juta. 3. CD, BH, pembalut Rp 1 juta. 4. Jatah mertua Rp 500 ribu. 5. Jajan 500 ribu. 6 Kursus yoga Rp 500 ribu,” tulis dalam keterangan di video Ari Wibowo dan kuasa hukumnya, dikutip dari unggahan akun instagram @mak_lamis.

 

Ari Wibowo dan Inge Anugrah. (Foto: Instagram)