Alami Pendarahan Selaput Otak, Iwet Ramadhan: Sakit Kepala Lebih dari 3 Minggu

Iwet Ramadhan (Foto : Instagram @iwetramadhan)

"Rabu pagi 15 Februari sakit kepala gak berkurang, masih ditahan karena siang itu harus berangkat biz trip ke Sg. Tapi bapack sadar, something is wrong! Badan sebelah kiri semakin lemah, pegang garpu sama pisau buat sarapan aja udah gak bisa," sambungnya.

Merasa ada yang aneh, Iwet pun memutuskan untuk melakukan pemeriksaan ke rumah sakit. Saat berada di UGD, ia diminta untuk menjalani perawatan, saat itu dirinya didiagnosis awal mengalami gejala stroke.

"So i decided to cancel the biz trip, and went to the hospital instead. The world can wait. Sampai rumah sakit, dokter di UGD cuma bilang, Pak dirawat ya... Analisa awal saya bapak gejala stroke, tapi nanti kita cek lebih detil ya pak. Gw nurut," tulis Iwet.

Kemudian Iwet menjalani pemeriksaan MRI dan diketahui bahwa ada pendarahan pada selaput otak. Sehingga ia harus menjalani tindakan operasi.