Jalani Pemeriksaan, Park Min Young Bantah Terlibat dalam Kasus Penipuan Mantan Pacar

Park Min Young Pacaran dengan Pengusaha Tajir Kontroversial (Foto : Instagram @rachel_mypark)

Antv – Aktris cantik asal Korea Selatan, Park Min Young sambangi Kantor Kejaksaan Distrik Seoul Selatan, pada 13 Februari 2023 kemarin.

Kedatangan sang artis tersebut untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus penggelapan dana dan penipuan Bithumb yang menyeret nama mantan kekasihnya, Kang Jong Hyun.

“Dipastikan bahwa Park Min Young telah diselidiki oleh pihak kejaksaan sehubungan dengan Kang Jong Hyun, seorang pengusaha yang dicurigai sebagai pemilik sebenarnya dari afiliasi Bithumb,” tertulis dalam laporan SBS pada Rabu, 15 Februari 2023.

Park Min Young dimintai keterangan seputar keterlibatannya atas sejumlah kejahatan yang dituduhkan kepada Kang Jong Hyun. 

Park Min Young membantah semua keterlibatannya dalam kasus tersebut. Ia mengaku bahwa kasus mantan pacarnya tidak ada hubungannya dengan dirinya. 

Sebelumnya, penuntut melaporkan menemukan bukti tidak langsung bahwa nama Park Min Young digunakan dalam transaksi dengan nama pinjaman dari obligasi konversi yang diterbitkan oleh afiliasi Bithumb, Keuntunga dalam transaksi itu dinilai ratusan juta.