Antv – Pedangdut Ayu Ting Ting live Instagram bareng bersama presenter Boy William di akun Instagram pribadinya. Di sini, Boy skakmat Ayu hingga tak berkutik. Boy menyebut Ayu sedang kangen dirinya.
Video singkat live Instagram Ayu Ting Ting dan Boy William diunggah Instagram akun gosip dan jadi santapan warganet.
Di video pendek yang diposting nampak Boy menggoda ibunda Bilqis Khumaira Razak. Terang-terangan, Boy menyebut Ayu sedang kangen dirinya dikutip Senin (6/2/2023).
“Kamu tiba-tiba live begini kangen pasti ya sama aku,” ucap Boy.
Ayu membela diri. Dirinya live Instagram lantaran permintaan netizen.
“Enggak, kan dari kemarin kan pada minta aku live, terus aku live,” jelas Ayu.
“Gini, kamu nggak usah nyalah-nyalahin netizen, kangen ya udah kangen, simpel, hidup dibikin simpel aja,” timpal Boy.
Mendengar penjelasan Boy, Ayu tertawa.
“Emang nggak kangen, kok dibilang kangen,” bantah Ayu.
“Ohh gitu, kok ngomong di sini, nggak sama dengan di WA ya,” sahut Boy.
Ayu mendelik seraya tertawa.
“Boy, banyak yang kangen sama kita, abis pada live ditanyain mulu, gue ditanyain mulu, Boy mana? Boy mana? Boy di rumahnya masa iya di ketek gue,” jelas Ayu.
Seolah tak ingin berdebat panjang, Boy meminta Ayu untuk berbicara secara pribadi.
“Nggak usah bawa-bawa nyalahin netizen deh, kalau kangen udah ngomong aja pribadi!” tegas Boy.