Antv – Beberapa waktu lalu Denny Sumargo sempat berseteru dengan Denise Chariesta karena ia tak jadi menayangkan podcast bersama Denise.
Akhirnya pria yang kerap disapa Densu itu mengungkapkan apa sebenarnya alasannya memilih untuk tidak menayangkan podcast tersebut.
Denny Sumargo mengungkapkan bahwa saat itu ia tak ingin menambah kegaduhan dan membuat banyak pihak terluka. Akhirnya ia memutuskan menelepon ibunya untuk dimintai pendapat.
"Karena waktu itu gue kepikiran nanti jadi tambah gaduh, banyak yang terluka, terus gue pikir, satu hal terakhir gue telfon nyokap gue saat itu," ujar Denny Sumargo di YouTube The Leonardo's, Selasa, 17 Januari 2023.
"Gue belum pernah loh nelfon nyokap gue urusan konten. Segimana pun hebatnya gue, gue tetap berada di bawah kakinya mama gue karena surganya ada di sana," lanjutnya.
Setelah meminta pendapat sang ibu, aktor sekaligus pebasket tersebut menerangkan bahwa ibunya berpendapat bahwa jika dirinya ingin mengejar kebaikan, maka sebaiknya tidak menayangkan video tersebut.
"Gue tanya sama mama waktu itu. Mama gue itu nggak sekolah tinggi bro, cuma sekolah SD, tapi cukup wise menurut gue. (Dia tanya) 'kalau kau mau kasih naik tidak, nak? Kalau saya sih kasih naik, mak’,” terangnya.
"Terus mama bilang, 'kalau kau cari kejar dunia, kejar penonton maksudnya, ya kasih naik (upload aja). Tapi kalau kau cari baiknya, jangan'," imbuhnya.
Setelah berbincang dengan ibunya, kemudian Denny Sumargo memutuskan untuk menunda sementara tayangan podcastnya dengan Denise Chariesta.
"Akhirnya mamaku bilang, tidak ada kerugian. Karena gue melihat tidak ada kerugian, kalau misal kerugian pribadi ada lah pasti. Dalam menjalani proses hubungan pasti ada kerugian. Tapi kerugian yang ditimbulkan dari pihak orang lain dalam bentuk tekanan, pengancaman atau apa pun itu kan tidak ada. Jadi kupikir yaudah lah, gue hold dulu," jelasnya.
Menurut sang ibu, benar dan salah urusan Tuhan. Densu juga diingatkan untuk tidak menghancurkan kehidupan orang lain. Akhirnya, suami Olivia Allan itu memutuskan untuk tidak menayangkannya.
"Mama gue bilang gini, 'benar dan salah itu urusan Tuhan, nak. Tapi kau jangan kasih hancur orang lain punya kehidupan pernikahan apalagi orangnya sudah datang, bilang kalau boleh tidak (ditayangkan)'," pungkas Denny Sumargo.