Celine Dion Idap Gangguan Saraf Langka yang Menyebabkan Kejang Otot

Celine Dion (Foto : Instagram @celinedion)

 

Dion lebih lanjut menyampaikan bahwa ia sudah cukup lama berkutat dengan penyakit yang diidapnya itu, sehingga sulit baginya untuk terbuka soal penyakit tersebut.

“Saya sudah lama berurusan dengan masalah kesehatan saya, dan sangat sulit bagi saya untuk menghadapi tantangan ini dan untuk berbicara tentang segala sesuatu yang telah saya lalui." katanya.

Adapun, pelantun My Heart Will Go On itu kemudian menyampaikan bahwa ia kini masih dalam proses penyembuhan penyakit saraf langka tersebut.

Ia pun mengaku bahwa gangguan saraf tersebut otomatis berpengaruh pada aspek kehidupannya sehari-hari, termasuk berjalan hingga bernyanyi.

"Sayangnya, (penyakit) kejang ini mempengaruhi setiap aspek kehidupan saya sehari-hari," lanjutnya. 

"Terkadang menyebabkan kesulitan ketika saya berjalan dan tidak mengizinkan saya menggunakan pita suara saya untuk bernyanyi seperti biasanya,” kata Celine Dion menambahkan.