Stadion Utama GBK Harus Disteril, Konser Raisa dan BLACKPINK Terancam Batal

Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno (Foto : JUNI Concert)

Antv – Piala Dunia U-20 tahun 2023 bakal digelar di Indonesia mulai 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang.

Dalam hal ini, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali bahwa Stadion Utama GBK (Gelora Bung Karno) yang jadi salah satu vanue harus steril.

Disterilnya kawasan Stadion Utama GBK sontak menimbulkan pertanyaan perihal penyelenggaraan konser musik akbar di sana, di antaranya konser BLACKPINK dan Raisa.

Seperti yang diketahui sebelumnya, pihak promotor BLACKPINK menyatakan, konser bertajuk Blackpink Born Pink itu akan digelar di Stadion Utama GBK pada 11-12 Maret 2023. Penjualan tiket dibuka mulai 14 November mendatang.

 

BLACKPINK. (Foto: Instagram @blackpinkofficial)

 

Selain girl group Korea tersebut, penyanyi solo Raisa juga dijadwalkan menggelar konser tunggal di Stadion Utama GBK pada 25 Februari 2023.

Menurut Menpora, Stadion Utama GBK sudah masuk daftar stadion yang telah disetujui FIFA untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20. 

Berdasarkan kesepakatan, Stadion Utama GBK dan stadion-stadion lainnya harus steril dari kegiatan apapun sejak enam bulan sebelum Piala Dunia U-20.

“Itu (konser) pasti tidak boleh. Jadi semua stadion yang sudah terdaftar di FIFA dan disetujui FIFA, November ini akan dimulai direnovasi. Yang sudah selesai (renovasi), stadionnya tidak diizinkan untuk digunakan untuk kegiatan-kegiatan lain,” ucap Zainudin di Wisma Kemenpora, pada Rabu, 2 November 2022.

 

Raisa Live in Concert Stadion Utama Gelora Bung Karno. (Foto: JUNI Concert)

 

Zainudin akan menyosialisasikan lagi kepada pemerintah daerah agar stadion-stadion yang akan dipakai untuk Piala Dunia U-20 2023 tidak digunakan untuk kegiatan apa pun.

“Saya bisa memastikan itu (konser) tidak mungkin (digelar). Kami sudah memberikan kesediaan ke FIFA bahwa Jakarta itu stadion utama yang digunakan untuk Piala Dunia U-20,” tandas Zainudin.

Selain Stadion Utama GBK, lima stadion yang juga sudah disiapkan untuk Piala Dunia U-20 adalah Stadion Jakabaring Palembang, Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Stadion Manahan Solo, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, dan Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali.

Terkait pemberitaan tersebut, belum ada informasi lebih lanjut soal Konser Raisa maupun BLACKPINK akan tetap dilangsungkan atau tidak.