Antv – Atas tragedi Kanjuruhan, artis Arie Kriting mengungkap rasa herannya kepada orang-orang yang menyalahkan pihak suporter atau Aremania.
Menurutnya, saat ini justru seluruh dunia tengah berpihak kepada Arema. Sehingga menurutnya aneh jika ada pihak yang menyebut bahwa tragedi yang terjadi adalah murni kesalahan suporter.
“Bonek yang bertahun-tahun dibilang musuhan sama Arema saja, sekarang banyak yang belain Arema. Seluruh dunia juga belain Arema,” kata Arie Kriting dalam cuitannya di Twitter, dikutip Selasa, 4 Oktober 2022.
“Terus yang berusaha bangun framing seakan-akan ini murni kesalahan supporter tuh pihak mana ya? Belain siapa mereka ini?” imbuhnya.
Lewat media sosialnya tersebut, Arie juga berpendapat soal aksi tembakan gas air mata ke para suporter yang dilakukan pihak aparat.
“Yang langsung keluar stadion saja langsung ditembaki, padahal cuma mau buru-buru pulang,” kata Arie.
Seperti yang diketahui, tragedi kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan Malang terjadi pada Sabtu malam, 1 Oktober 2022, setelah pertandingan antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya.
Lantaran klub bola idola mereka kalah, beberapa Aremania turun ke lapangan untuk menyampaikan rasa keluh mereka ke para pemain. Mereka pun akhirnya terlibat pertikaian dengan aparat kepolisian.
Pertandingan yang dimenangkan oleh Persebaya Surabaya itu berujung tragis ketika oknum aparat menembakkan gas air mata ke tribun suporter, sehingga menyebabkan ribuan penonton berdesakan untuk keluar dari Stadion Kanjuruhan.