Tya Ariestya Sebut Ashanty Pemersatu Bangsa, Ternyata Karena Ini!

Tya Ariestya (Foto : Instagram @tya_ariestya)

“Bunda itu pemersatu bangsa dan penggebrak. Iya, kalau bunda yang ngajak udah pasti ayo bisa, gitu,” lanjutnya.

Mereka lantas menceritakan awal mula saat Ashanty mengontak mereka untuk membentuk geng tersebut dan mengadakan arisan rutin agar tetap bisa saling terhubung satu sama lain. 

Tiga belas orang tersebut akhirnya sepakat untuk memberi nama perkumpulan tersebut sebagai Geng Cendol. Tanpa bermaksud membatasi lingkar pertemanan, mereka mengaku hanya ingin memiliki wadah untuk bersenang-senang dan berbagi cerita saja.

 

Tya Ariestya. (Foto : Instagram @tya_ariestya)

 

Walaupun keempat belas orang tersebut memiliki kesibukan yang luar biasa mereka tetap menyempatkan berkumpul untuk arisan di waktu-waktu yang telah ditentukan. Mereka justru menganggap momen arisan Geng Cendol sebagai healing di tengah-tengah rutinitas sebagai seorang selebritis.