Pernah PDKT dengan Luna Maya, Demian Aditya: Memalukan Banget

Demian Aditya dan Luna Maya (Foto : Instagram @_demianaditya_ @lunamaya)

 

Walaupun telah terjadi lebih dari 10 tahun yang lalu, Demian rupanya masih mengingat setiap momen yang terjadi. Apalagi, ia mengaku malu saat mengingat momen pertemuan mereka.

Dilansir dari Intip Seleb, Demian saat itu baru merintis kariernya. Di sisi lain, Luna telah menjadi sosok artis yang terkenal. 

“Buat gue memalukan banget hari itu. Jadi Luna udah terkenal lah pada saat itu, terus berusaha mendekati Luna Maya,” kata Demian Aditya, dikutip dari Intip Seleb.

Saat itu, mereka bertemu di sebuah tempat bernama Roti Bakar Eddy. Di tempat itu, mereka tidak benar-benar makan, melainkan hanya sekadar bertemu. 

Setelahnya, Demian berniat mengantar Luna pulang. Namun, kejadian itu menjadi momen yang memalukan bagi Demian. 

“Terus pulang gue sok-sokan 'gue anterin deh lun'. Dianterin naik mobil, mobil gue AC-nya mati,” ia melanjutkan.