Antv – Rumah Idaman selalu menghadirkan bintang tamu menarik untuk meramaikan pagi pemirsa ANTV di rumah. Kali ini, mereka mendatangkan Enno Lerian! Masih ingatkah kamu sosok ini?
Enno Lerian mungkin tak lagi aktif di dunia tarik suara, tetapi publik masih mengingatnya sebagai penyanyi cilik di era 90-an.
Di masa kecilnya, Enno menyanyikan sejumlah lagu anak yang melambungkan namanya, seperti Du Di Dam dan Si Nyamuk Nakal.
Lagu-lagu Enno menjadi favorit bagi kalangan anak muda saat itu. Dapat dikatakan, ia adalah salah satu penyanyi cilik terkenal di zamannya.
Sayangnya, saat beranjak dewasa Enno tak lagi melanjutkan karirnya di dunia hiburan. Ia memang sempat membintangi sejumlah sinetron, tetapi tidak untuk waktu yang lama.
Saat ini Enno lebih fokus untuk mengurus keluarga kecilnya bersama Priambodo Soesetyo. Namun, ia juga mulai disibukkan dengan profesi barunya sebagai penyiar radio.
Baru-baru ini, Enno memberikan kejutan dengan hadir sebagai bintang tamu di Rumah Idaman ANTV. Kedatangannya disambut heboh oleh Inul Daratista, Adam Suseno, dan Indra Herlambang.
Lalu, bagaimana perasaan Enno saat tampil di Rumah Idaman?
“Happy dong, Alhamdulillah seneng banget,” ungkap Enno Lerian saat ditemui di Studio BSC Cawang.
Ini menjadi pengalaman menyenangkan bagi Enno. Pasalnya, selama acara ia membicarakan banyak hal tentang keluarga sampai musik. Apalagi, ia turut berpartisipasi ke dalam beberapa permainan seru!
“Soalnya bisa dibilang kan jadi bintang tamu menyenangkan ya, happy banget pasti,” sambung artis berusia 38 tahun ini.
Dalam kesempatan itu, Enno turut menyampaikan pendapatnya tentang Farel Prayoga yang tampil di acara HUT RI di Istana Negara 17 Agustus lalu.
Tampaknya, Enno tidak terlalu memusingkan lagu yang dibawakan Farel saat itu. Ia justru membahas betapa dirinya bangga dengan sosok bocah asal Banyuwangi tersebut.
Rumah Idaman selalu hadir setiap pagi bersama bintang-bintang tamu yang menarik! Terus saksikan Rumah Idaman setiap hari pukul 09.30 WIB hanya di ANTV!
Sekarang, kamu juga bisa menyaksikan tayangan-tayangan seru ANTV di live streaming, klik di sini.