Uus Menyesal Pernah Tersandung Kasus Penistaan Agama, Anak Istri Kena Imbas

Uus dan Kartika Wijaksana (Foto : )

Pada Februari 2017 lalu, Rizky Firdaus atau akrab disapa Uus tersandung kasus penistaan agama dan ulama melalui cuitan Twitternya. Dampaknya, Uus dipecat dari tiga acara stasiun televisi sekaligus. Nah,  beberapa waktu belakangan ini, Uus kembali menjadi perbincangan warganet terkait momen di saat ia tersandung kasus penistaan agama dan terpaksa dipecat hingga menjadi seorang pengangguran. Kala itu, karena cuitannya yang dinilai menistakan agama, Uus kemudian menerima hujatan-hujatan bahkan diboikot dari TV. Pada Maret 2017, ia makhirnya buka suara. “Hari ini fix banget pengangguran :)),” tulis Uus melalui akun Twitternya. Setelah kasus tersebut ramai, Uus mendatangi Majelis Ulama Indonesia Pusat dan bertemu dengan KH Cholil Nafis yang telah diunggah di Facebook milik Kyai Cholil. Uus meminta maaf dan memohon bimbingan untuk menjadi lebih baik lagi. Setelah seiring waktu berjalan, kasus tersebut mulai reda, Uus tetap mendapat job secara off air. Ia tetap mendapat job dan penghasilan, namun tidak sebesar yang didapat sebelum ia diboikot TV. Tak hanya Uus yang mengalami sanksi sosial, istrinyapun terkena imbas bullying oleh masyarakat dan warganet. Uus mengaku menyesal atas apa yang telah ia perbuat imbasnya kepada anak dan istrinya, yakni Kartika Wijaksana. Hal ini diungkapkan Uus di salah satu akun YouTube milik NOICE. “Jadi, ketika lo nanya ama gue kesalahan apa yang mungkin gue sesalin adalah ketika itu impactnya yang tidak gue sadari adalah impactnya ke anak istri gue,” ungkap Uus di perbincangan Youtube tersebut, dikutip Rabu, 11 Mei 2022. Ia juga mengaku sangat menyayangi istrinya. “Kenapa gue sayang banget sama dia, karena yang gue cuma lihat-lihatan ama bini gue saat itu Lex, gue kayak thank you ya, kayanya dia paham kalau gue lagi ngomong dari mata gue,” lanjut Uus kepada Young Lex. Uus juga mengungkapkan bahwa istrinya menyayangi dan menikah dengan Uus bukan karena hartanya, namun karena suaminya tersebut mampu mendidik Kartika, yang notabene Kartika tidak mendapat kasih sayang orang tuanya sejak SD. Postingan di akun Youtube tersebut dikomentari warganet secara positif. “Uus adalah muslim yang bertato tapi tetap menjadi muslim yang sebenarnya,” komentar salah seorang penonton.