Aktor Lucky Perdana buka suara soal adegan mesra di serial Berbagi Suami tayang di ANTV. Dikisahkan, Setya (Lucky Perdana) mengejar cinta Aisyah (Faradilla Yoshi). Mengutip Ngobrol Seru Bareng Lucky Perdana di akun Instagram ANTV, @antv_official, Lucky Perdana buka suara soal adegan romantis di serial Berbagi Suami.Lucky Perdana mengaku tidak grogi saat pengambilan gambar beradegan mesra dengan lawan main.“Adegan romantis, grogi enggak, berantem iya, grogi enggak, sama-sama profesional,” jelas Lucky Perdana.Lebih lanjut, pria asal Banyuwangi, Jawa Timur menjelaskan untuk beradegan mesra ada kesepakatan antar pemain.“Setiap adegan membutuhkan sentuhan fisik bicara didepan, misal peluk pegang lingkar pinggang, adegan cium gak langsung take, ada agreement, Faradilla punya pasangan, saya punya pasangan, tanya ke sutradara daripada ke belakang ke batin jadi omongan, jadi omongan ke depan,” ungkap Lucky Perdana.Menurut Lucky, tidak semua adegan bisa dilakukan dengan catatan didiskusikan terlebih dahulu.“Ada beberapa adegan kita keberatan tapi enggak semuanya, jadi Faradilla setuju dan saya juga setuju,” kata Lucky Perdana.Sebagai informasi, di serial Berbagi Suami, Lucky Perdana berperan sebagai Setya. Ia mengejar cinta Aisyah (Faradilla Yoshi). Sedangkan, hati Aisyah hanya untuk Dimas. Dimas adalah saudara tiri Setya.Seperti apa lika-liku cinta Dimas, Aisyah dan Setya? Apakah Setya berhasil mendapatkan cinta Aisyah? Saksikan Berbagi Suami The Series, tayang setiap hari jam 18.00 WIB, di ANTV!
Lucky Perdana Buka Suara Soal Adegan Romantis “Berbagi Suami The Series” ANTV, Enggak Grogi
Senin, 9 Agustus 2021 - 13:08 WIB
Baca Juga :