Beli Boneka dari Luar Negeri, Roy Kiyoshi Sebut Kejadian Aneh Setiba di Rumah

Roy Kiyoshi. (Foto Instagram @roykiyoshi) (Foto : )

Roy Kiyoshi mengkoleksi boneka sejak duduk di bangku SMA. Kini, ada 200-an boneka. Salah satu boneka di beli dari luar negeri. Roy mengaku ada kejadian aneh kala boneka tiba di rumah. Roy Kiyoshi memperlihatkan boneka yang dibeli dari luar negeri kala ngobrol seru bareng Roy Kiyoshi di akun Instagram ANTV, @antv_official.“Ini dari tahun 2017, jadi lucu, aku beli website online luar negeri, sampai di Jakarta lama,” jelas Roy Kiyoshi.Lebih lanjut, Roy menerangkan setiba boneka di rumah, ada kejadian aneh yang tak biasa.“Di Jakarta, ada kejadian aneh, di rumah selalu matiin AC tempat waktu, mati lampu disiplin,” kata Roy.“Muncul boneka, muncul tiba-tiba aneh, tiba-tiba AC nyala, kedap-kedip,” kata Roy lagi.Akibatnya, asisten rumah tangga di kediaman Roy Kiyoshi ketakutan.“Lo tuh boneka baru, jangan ganggu orang, asisten takut,” ungkap Roy.[caption id="attachment_441599" align="alignnone" width="643"] Roy Kiyoshi memperlihatkan salah satu koleksi boneka saat live Instagram dan Facebook. (Foto: Instagram @antv_official) santy[/caption]Sedikit informasi, Roy Kitoshi mengoleksi boneka sejak usia belasan tahun. Kini, usia Roy menginjak 34 tahun. Roy mengaku jumlah koleksi boneka  mencapai 200-an.Selain sibuk mengurus dan mengkoleksi boneka, Roy juga sibuk membawakan acara Garis Tangan tayang di ANTV setiap hari jam 23.00 WIB.Roy berduet dengan Robby Purba. Mereka akan menyelesaikan persoalan asmara yang dialami partisipan Garis Tangan.https://www.instagram.com/p/CLrfVuaJIYc/