Unit Usaha BUMI Arutmin Raih Penghargaan Tertinggi dan Piagam Bergengsi ProKlim dari Menteri LHK

Unit Usaha BUMI Arutmin Raih Penghargaan Tertinggi dan Piagam Bergengsi ProKlim dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) (Foto : Dok. PT Bumi Resources Tbk (BUMI))

Antv – PT Bumi Resources Tbk (“BUMI” atau “Perseroan”) melalui unit usaha, PT Arutmin Indonesia (Arutmin) meraih penghargaan Tertinggi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kemen LHK).

Penghargaan itu diraih dalam acara Penyerahan Penghargaan Program Kampung Iklim (Proklim) 2023 dan Peresmian Rumah Kolaborasi dan Konsultasi Iklim dan Karbon (RKKIK).

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian kegiatan Festival Iklim yang diselenggarakan di Auditorium DR. Soedjarwo Gedung Manggala Wanabakti Jakarta, Selasa (24/10/2023).  
 
Penghargaan ini merupakan apresiasi kepada komunitas yang berhasil mewujudkan implementasi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim secara nyata.  
 
Penghargaan yang diterima Arutmin langsung diserahkan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Siti Nurbaya adalah:

1. Penghargaan Proklim dengan Kategori Lestari yaitu desa binaan PT Arutmin Tambang  Asamasam. Yakni, Dusun I Desa Asri Mulya, Kecamatan Jorong, Kabupaten Tanah Laut
(Tala).

2. Penghargaan dengan kategori Apresiasi Pendukung Proklim.  
 
Dalam sambutannya ,Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Siti Nurbaya menyampaikan, ”Dampak perubahan iklim tidak hanya dirasakan Indonesia, tapi juga dirasakan dunia. Di mana salah satunya cuaca panas ekstrim yang dirasakan Indonesia. Tentunya, kemarau ini berdampak terhadap kebakaran hutan, gagal panen, dan lainnya. Kita perlu saling berkolaborasi antar pemangku kepentingan untuk menghadapi tantangan perubahan iklim ini.”
 
Presiden Direktur PT Bumi Resources Tbk., Adika Nuraga Bakrie menekankan, ”Perseroan mengucapkan terima kasih atas penghargaan bergengsi dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Kemen LHK) untuk Arutmin dalam Penyerahan Penghargaan Proklim 2023. Komitmen BUMI bersama unit usaha selalu mendukung program Pemerintah dalam menyukseskan kegiatan SDG’s terutama untuk poin 13, Penanganan Perubahan Iklim. Komitmen yang dilakukan Perseroan bukan hanya sekadar program, namun telah menjadi Core Competence bisnis Perseroan yang telah tertanam dalam BUMI dan unit bisnisnya sehingga mampu melakukan praktik-praktik terbaik, berkontribusi dalam menciptakan kemandirian di masyarakat yang tentunya berkontribusi langsung terhadap perwujudan SDGs dan aspek-aspek dari Environmental, Social and Governance (ESG) sebagaimana yang tercantum dalam UU No. 40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas. Kami yakin dapat memberikan nilai tambah bagi pemangku kepentingan dan masyarakat sekitar.”