Antv – Hari ini, Kamis, 1 Juni 2023, diperingati secara khusus di Pondok Pesantren (Ponpes) yatim piatu penghafal Al Quran Riyadhus Sholihin Bandar Lampung, Lampung, menepis tudingan anti Pancasila.
Pada upacara memperingati hari lahir Pancasila, para santri menggelar upacara untuk mengibarkan sang saka Merah Putih dan pembacaan teks Pancasila sebagaimana upacara pada umumnya.
Upacara peringatan hari lahir Pancasila di Ponpes Riyadhus Sholihin ini berjalan dengan sederhana namun khidmat.
Kepala Bagian (Kabag) pengajaran dan bahasa Ponpes Riyadhus Sholihin, Muhammad Arsyi mengatakan, upacara peringatan hari lahir Pancasila digelar di Ponpes Riyadhus Sholihin tersebut dilaksanakan untuk menipis tudingan bahwa ponpes tersebut anti Pancasila.
"Bahwasanya di luar sana banyak sekali tuduhan terhadap pondok pesantren, bahwa pondok pesantren tidak Pancasila. Tapi melalui momen hari lahir Pancasila ini, kami umumkan bahwa santri lebih Pancasila dari orang yang mengatakan ponpes tidak Pancasila," kata Muhammad Arsyi usai upacara, Kamis (1/6/2023).
Muhammad Arsyi mengungkapkan, pesantren sebagai salah satu simbol Islam di indonesia ingin menunjukkan bahwa santri lebih Pancasila.
"Bahwasanya kami tidak sekedar mengamalkan 5 sila tapi dalam pendidikan dan pengajaran kami juga dijelaskan serta ditekankan panca jiwa dan motto pondok," ucap Muhammad Arsyi.
Menurut Muhammad Arsyi, panca jiwa dan motto pondok tersebut yang menjadi nilai-nilai sekaligus ruh pendidikan bagi para santri.
"Kalau ada yang mengatakan pesantren tidak Pancasila, kami telah mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebelum nilai-nilai Pancasila diterapkan oleh Kementerian Pendidikan. Penguatan ilmu keagamaan harus juga dilengkapi dengan semangat kebangsaan dan nasionalisme," tandasnya.
Tepis Tudingan Anti Pancasila, Ponpes Ini Gelar Upacara Peringati Hari Lahir Pancasila
Kamis, 1 Juni 2023 - 14:49 WIB
Baca Juga :