Lebaran Pulang Kampung, 2 Motor Pemudik Asal Jakarta Raib Digasak Maling

Dua maling motor terekam CCTV. (Foto : ANTVKLIK-Pujiansyah)

Antv – Sungguh malang nasib dua pemudik asal Jakarta. Penyebabnya, dua sepeda motor milik korban raib digasak kawanan maling saat mudik di rumah orang tuanya di Jalan Pulau Sari, Way Kandis, Bandar Lampung, Rabu (27/4/2023) sekitar pukul 02.00 WIB.

Aksi kawanan maling terekam kamera pengintai CCTV. Dari rekaman CCTV diketahui pelaku berjumlah dua orang masuk ke halaman rumah korban dengan cara membuka pagar yang tidak terkunci.

Kemudian, mengendap-endap masuk ke teras rumah korban. Lalu, kedua pelaku menggotong dua sepeda motor keluar dari teras rumah.

Selanjutnya, membuka paksa kunci pengaman sepeda motor. Kemudian membawa dua sepeda motor korban.

Korban, Imam Setiadi mengetahui sepeda motor hilang dicuri dari sang adik yang melihat dua sepeda motor yang terparkir di teras rumah sudah tidak ada.

"Pencuri ini ambil motor saat kami sekeluarga sedang tidur pulas. Karena saya juga mau balik lagi ke Jakarta. Pas pagi hari adik bangun lihat sudah nggak ada lagi," kata Imam Setiadi, Jumat (28/4/2023).

Imam mengatakan bahwa dirinya mudik ke Lampung di rumah orang tuanya. Dan rencananya pada hari ini akan kembali ke Jakarta.

Namun, rencananya tersebut batal lantaran sepeda motornya digondol pencuri.

"Dari Jakarta saya sama adik bawa motor dua. Motor adik saya ini baru enam bulan hasil dari kerja di Jakarta. Rencananya hari ini pulang ke Jakarta, tapi motornya hilang, tadi juga sudah laporan ke Polsek Tanjung Seneng," terangnya.