Indonesia Punya 8 Gunung Bawah Laut, Ini Dia Lokasinya

Indonesia Punya 8 Gunung Bawah Laut. Ini Dia Lokasinya (Foto : Twitter Badan Informasi Geospasial)

Antv – Indonesia menjadi salah satu negara dengan gunung api terbanyak di dunia. Gunung api tersebut menjulang tinggi dan membentang dari Sabang sampai Merauke.

Namun, keberadaan gunung api bukan hanya ada di daratan. Sejumlah gunung api juga terletak di bawah laut Indonesia.

Mengutip akun twitter resmi Badan Informasi Geospasial (BIG) @InfoGeospasial (30/12/2020), BIG bersama sejumlah kementerian terkait menemukan ke-8 gunung bawah laut baru, pada akhir September 2020 lalu.

Delapan gunung api bawah laut itu tersebar di tiga provinsi dan sudah diberi nama serta didaftarkan ke lembaga dunia.

Adapun delapan gunung bawah laut ini lokasinya berada di:

1. Perairan barat Sumatra:

- Gunung Parai

2. Sulawesi Utara:

- Gunung Naung

- Gunung Maselihe

- Gunung Roa - Gunung Kawio Barat

3. Nusa Tenggara Timur (NTT):

- Gunung Ibu Komba

- Gunung Baruna Komba

- Gunung Abang Komba

 

Penemuan ini merupakan hasil dari kegiatan pengumpulan dan penelaahan toponimi unsur wilayah bawah laut oleh BIG untuk memetakan kekayaan hayati dan nonhayati sumber daya alam (SDA) di perairan laut Indonesia.

Penelaahan delapan gunung bawah laut ini mengacu kepada dokumen B-6 Standardization of Undersea Features Names dari International Hidrographic Organization (IHO).

Dari aspek geometri, delapan gunung ini dapat dikategorikan sebagai gunung bawah laut karena memiliki ketinggian lebih dari 1.000 meter dan bentuknya kerucut.

Terbaru, Badan Informasi Geospasial (BIG) kembali mengungkap ada temuan gunung bawah laut setinggi 2.300 meter dan berdiameter lebih dari 10 kilometer di kawasan perairan Pacitan, Jawa Timur.

Baca juga: Ada Temuan Gunung Bawah Laut di Pacitan. Tingginya sudah 2.300 Meter