Bikin Panik, Seorang Perempuan Melahirkan Bayi di Mobil Patroli Polisi

Bikin Panik, Seorang Perempuan Melahirkan Bayi di Mobil Patroli Polisi (Foto : antvklik-Ronaldo Barmantyo)

“Akhirnya proses kelahiran bayi Ibu Iyah ini di dalam mobil patroli kami. Karena Puskesmasnya di depan Sekolah dan di tepi jalan umum, kedua petugas polisi membantu menyeterilkan lokasi agar tidak menjadi tontonan warga. Alhamdulilah proses kelahiran berjalan lancar, bayi dan ibu dipindahkan ke ruangan di dalam Puskesmas. Ibu dan bayi dalam keadaan selamat, bayi dengan bobot 1.850 gram Panjang badan 46 cm,” tambahnya.

Kapolsek Kertek AKP Eddy Vico Bey, juga mengatakan anggota polisi yang tengah bertugas di lapangan harus selalu siap siaga menghadapi segala macam kondisi demi menolong warga.

“Anggota polisi harus siap siaga dengan segala situasi untuk membantu warga, baik menangani kejahatan, kecelakaan maupun menolong seperti yang dilakukan kedua anggota polisi yang mau menolong ibu yang mau melahirkan,” katanya.

Atas kejadian tersebut Mustakim pun mengungkapkan rasa terima kasih kepada para petugas kepolisian Polsek Kertek yang secara sigap telah membantu ditengah kepanikannya.  

“Terima kasihn sekali kepada petugas Kepolisian Polsek Kertek yang sudah cekatan dan sigap membantu saya dan istri saya melahirkan,” ungkap Mustakim.