Dihempas Hujan dan Angin Kencang, Pohon Raksasa Tumbang Menutup Jalan

Dihempas Hujan dan Angin Kencang, Pohon Raksasa Tumbang (Foto : antvklik-Joni Banne Tonapa)

Antv – Akibat dihempas hujan deras dan angin kencang, sebuah pohon berukuran besar alias raksasa, di jalan Trans Lintas Tengah Sulawesi, tumbang hingga menutup jalan.

Pohon tumbang itu tepatnya berada di jalur dua depan kantor Bupati Kabupaten Enrekang, Provinsi Sulawesi Selatan, sehingga menutup badan jalan.

"Tim kami dari Sat Lantas Polres Enrekang bersama BPBD, pihak PLN dibantu warga tengah melakukan pembersihan pohon yang tumbang menutup badan jalan, muda – mudahan bisa cepat teratasi," Ujar Iptu Ibrahim, Kasat Lantas Polres Enrekang, Minggu (25/12/2022).

Personil Kepolisian dari Tim Sat Lantas Polres Enrekang, BPBD, PLN bersama warga berjibaku menyingkirkan pohon dengan peralatan parang, kampak dan gergaji mesin, agar jalur yang menghubungkan Kabupaten Sidrap, Enrekang dan Kabupaten Tana Toraja bisa kembali dilalui dengan normal.

Selain pohon besar yang tumbang, sejumlah jalan berlubang dan amblas mulai dari perbatasan Sidrap Enrekang hingga ke Kabupaten Tana Toraja yang saat ini ramai dilalui pemudik, kerap kali membuat mobil truk maupun minibus terperosok.

“Diharapkan kepada pengendara yang melintasi jalan diwilayah Enrekang untuk tetap berhati - hati, karena selain cuaca yang cukup ekstrem, kondisi jalan masih banyak yang berlubang, pohon tumbang, tanah longsor dan jalan amblas yang perlu diwaspadai," kata Iptu Ibrahim.

Banyaknya jalan yang rusak, amblas dan longsor di poros Enrekang – Toraja, juga membuat warga Tanete, Kecamatan Anggeraja, Kesal hingga melampiaskan kekecewaanya kepemerintah dengan cara menanam batang pohon pisang di tengah jalan yang amblas.