Polri Antisipasi Tindakan Terorisme Jelang Tahun Baru 2023

Kabag Penum Divhumas Polri Kombes Nurul Azizah. (Foto : Polri)

Agung mengatakan pihaknya fokus menggelar operasi lilin meliputi kelancaran lalu lintas serta kenyamanan ibadah Natal 2022 dan liburan tahun baru 2023.

"Operasi lilin sedang kita siapkan dengan fokus kelancaran lalu lintas, penyeberangan antar pulau, dan kenyamanan liburan serta beribadah natal dan tahun baru," ujar Agung saat dikonfirmasi wartawan, Senin 12 Desember 2022.

Lanjut Agung, saat ini Polri masih masih akan melakukan rapat koordinasi lintas sektor untuk mematangkan rencana pelaksanaan Operasi Lilin 2022.

Operasi tersebut, kata Agung, bakal dipimpin Kakorlantas Polri, Irjen Pol Firman Shantyabudi.

"Operasi lilin 2022 akan digelar diseluruh wilayah Indonesia, mewujudkan kenyamanan dengan adanya keamanan dan ketertiban perlu kerja sama semua pihak," katanya.