Antv –Terkait informasi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil yang telah menunda bantuan anggaran untuk pembangunan masjid raya di lahan SDN Pondok Cina 1, Margonda, Beji disambut baik orang tua siswa. Selain itu juga disambut baik anggota DPRD Kota Depok yang mengawal orang tua siswa, Ikravanny Hilman.
Ikra meminta jika memang surat dari Gubernur Jabar sudah diterima Pemkot Depok, maka kelengkapan SDN Pocin 1 harus dikembalikan seperti sedia kala.
"Toh Pemprov yang katanya mau membiayai udah bilang tunda aja. Mau legowo gak Pemkot ketika ini ditunda mengembalikan semua kelengkapan sekolah ini agar sekolah ini bisa berfungsi seperti sedia kala?," ujar Ikra saat ditemui di SDN Pondok Cina 1, Senin (12/12/2022).
Kata Ikra, penundaan tersebut bukan berarti permasalahan selesai begitu saja. Pasalnya, sudah ada kesepakatan antara orang tua siswa dengan Pemkot Depok akan ada diskusi dan negosiasi sampai waktu yang tidak ditentukan.
Hal ini, lanjut Ikra, menimbulkan pertanyaan, selama penundaan tersebut akankah proses belajar mengajar dapat kembali seperti sebelum polemik ini mencuat.
"Pertanyaannya adalah selama penundaan itu, sekolah ini berlangsung tidak seperti sedia kala? Guru- guru ke sini gak?," tuturnya.
Ia juga baru mengetahui soal penundaan tersebut dari media massa sehingga menurutnya belum ada keputusan yang mengikat antara satu dengan yang lain.