Irjen Teddy Minahasa Batal Dikonfrontir Karena Tersangka Lain Sakit Hari Ini

Kuasa hukum Irjen Teddy Minahasa yakni Hotman Paris di Polda Metro. (Foto : Viva)

Antv –Kuasa hukum mantan Kapolda Sumatera Barat Teddy Minahasa yakni Hotman Paris datang ke Polda Metro Jaya untuk menemani kliennya menjalani pemeriksaan lanjutan kasus narkoba sabu di Polda Metro Jaya hari ini, Senin (21/11/2022).

"Rencana hari ini adalah konfrontasi antara tersangka yaitu mantan Kapolres dan wanita bernama Anita dengan klien saya Teddy," kata Hotman di Polda Metro Jaya, Senin (21/11/2022).

Hotman mendapatkan agenda kliennya akan dikonfrontir pada hari ini, namun ia mendapatkan kabar dari penyidik agenda tersebut dibatalkan.

"Saya dapat informasi dari tim penyidik karena ada satu tersangka yang tak dapat hadir karena sakit dari pihak sana. Sehingga untuk konfrontasi diundur hari ini," ujar Hotman.

Sebelumnya seperti ditulis VIVA.co.id, pengacara kondang sekaligus tim kuasa hukum Irjen Teddy Minahasa, Hotman Paris mengatakan bahwa kasus peredaran narkotika jenis sabu yang dilakukan oleh kliennya, Teddy Minahasa bakal dikonfrontir dengan tersangka lainnya pada pekan depan.

Ia menjelaskan, bahwa Teddy Minahasa dan AKBP Doddy Prawiranegara dan tersangka lainnya bakal dikonfrontir pada Senin 21 November 2022 oleh polisi.

"Ya betul akan dikonfrontir besok," ujar Hotman saat dikonfirmasi wartawan, Minggu 20 November 2022.