Viral, Sekelompok Pemuda Salah Target Serang Warkop yang Berisi Anggota Reskrim

Viral, Sekelompok Pemuda Salah Target Serang Warkop (Foto : Tangkap Layar)

Terkait video itu, Wakasatreskrim Polrestabes Makassar Kompol Jufri Natsir mengatakan, saat itu anggotanya memang tengah ngopi usai menjalankan tugas. 

"Kebetulan kita ngopi-ngopi dengan anggota habis tugas lapangan, "kata Kompol. Jufri Natsir SH, Wakasatreskrim Polrestabes Makassar.

"Tiba-tiba ada anak-anak lari masuk kedalam Warkop, jadi kita berdiri semua. Ternyata ada sekelompok anak muda diluar mau masuk bawa parang dengan busur," lanjutnya.

"Ada satu orang yang sementara ambil ancang-ancang untuk lepas busur, Pak Kasat, Kanit Jatanras dengan anggota lain langsung berhamburan keluar sambil kasih tembakan peringatan ke udara. hasilnya para pelaku langsung kabur dan ada yang sempat kami amankan," tutup Kompol Jufri Natsir SH.