Antv –Dua oknum Polisi Lalu Lintas (Polantas) Polda Papua Barat melakukan aksi tidak sopan. Mereka diketahui telah menjilat kue ulang tahun HUT TNI ke-77 yang akan diberikan oleh jajaran Polda Papua Barat kepada Pangdam XVIII/Kasuari Mayjen TNI Gabriel Lema.
Aksi tak terpuji dua anggota Polantas Polda Papua Barat itu viral di media sosial dan sontak menjadi sorotan nitizen. Pasalnya, kue ulang tahun yang seharusnya dapat menjadi hadiah spesial bagi jajaran TNI dalam peringatan HUT TNI ke-77 dan menjadi simbol sinergitas TNI-Polri selama ini dinodai oleh dua oknum anggota polisi tersebut.
Mengutip dari VIVA.co.id, Tidak hanya itu, dalam video yang viral di media sosial tersebut, selain menjilat kue ulang tahun, oknum anggota Polisi itu mengucapkan pernyataan tidak sopan yang ditujukan kepada institusi TNI.
"Selamat ulang tahun Pak TNI, semoga tidak panjang umur," ucap salah satu oknum polisi yang membawa kue ulang tahun HUT TNI ke-77 di dalam mobil dinas Polantas Polda Papua Barat.
Pelaku Ditahan
Aksi tidak terpuji dua oknum anggota Polantas Papua Barat itu pun langsung diketahui oleh pimpinan mereka. Kedua oknum Polantas yang menjilat dan mengeluarkan pernyataan tidak pantas itu langsung ditangkap dan diamankan di tahanan Polda Papua Barat.
Dari sebuah rekaman video pendek yang diperoleh VIVA.co.id, Rabu, 5 Oktober 2022, kedua oknum polisi tersebut menyampaikan permohonan maafnya dari balik jeruji besi Polda Papua Barat.