Jembatan Penghubung 2 Kecamatan Runtuh, Akses Warga Lumpuh Total

Jembatan Penghubung 2 Kecamatan Runtuh, Akses Lumpuh (Foto : antvklik-Agus)

Antv – Akibat tergerus derasnya aliran banjir sungai sebuah jembatan penghubung antar kecamatan di kabupaten Pacitan ambruk. Akibatnya  warga 1 Dusun di Kecamatan Ngadirojo dan 1 Desa di Kecamatan Sudimoro terisolir. akses Perekonomian dan pendidikan putus total.

Jembatan sepanjang 20 meter dengan lebar 4 meter penghubung antara Kecamatan Ngadirojo dengan Kecamatan Sudinoro di RT 06 RW 04 Dusun Cabe Desa Wonodadi Kulon Kecamatan Ngadirojo ini putus. Seluruh badan jembatan dan bagian pondasi ambrol hanyut ke dalam sungai.

Samsuri (32) warga dusun pager Desa Sembowo Mengatakan Peristiwa itu terjadi sekitat pukul 01.00 Dini hari tadi Senin ( 03/10/2022) setelah wilayah Pacitan diguyur hujan deras. Hal itu membuat debit air sungai setempat meningkat serta menggerus bagian pondasi jembatan hingga amblas terbawa arus banjir.

Akibatnya aktivitas warga lumpuh total. Warga 1 Dusun Pager Desa Wonodadi kulon Kecamatan Ngadirojo dan Warga 1  Desa Sembowo Kecamatan Sudimoro Terisolasi. Selain penghubung antar kecamatan jembatan tersebut merupakan jalur alternatif yang menghubungkan Kabupaten  Ponorogo dengan Kabupaten Pacitan.

"Kejadiannya sekitar pukul 01.00 WIB lebih. Sebuah jembatan diatas  Sungai Gandu ini  putus, semua aktivitas warga satu dusun di Dusun Pager dan warga satu desa di Desa Sembowo lumpuh total," Terangnya.

Tukini (60) Warga Dusun Cabe ini  berharap pemerintah setempat segera memperbaiki jembatan yang putus tersebut atau memberikan jembatan darurat untuk penghubung.

"Masyarakat berharap segera ada tindakan dari pemerintah. Karena jembatan tersebut merupakan akses vital dan hanya satu satunya untuk  perekonomian dan pendidikan serta kesehatan,"harapnya.

Selain Jembatan runtuh, akses jalan di Dusun Cabe juga terputus total tergerus longsor. Aktivitas warga lumpuh, jaringan listrik wilayah iji bahkan padam. bahkan hingga mengancam rumah di atasnya.

Sementara itu, dihimbau kepada warga agar tetap waspada karena cuaca buruk diperkirakan akan terus berlangsung hingga sepekan ke depan.