Sosok Brigadir Andik Purwanto adalah anggota Polsek Sumbergempol, Tulungagung, Jawa Timur.
Kabag Ops Polres Tulungagung, Kompol Supriyanto menduga Andik meninggal dunia karena terjebak di antara penonton yang saling berdesak-desakan.
Sosok Andik bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Bendiljati Wetan, Kecamatan Sumbergempol.
Sebelum menjadi polisi, Andik merupakan alumni Pondok Pesantren Lirboyo Kediri. Ia juga aktif di Barisan Ansor Serba Guna (Banser) dan di PSNU Pagar Nusa.
Mantan Satkorcab Banser Tulungagung sekaligus kawan akrabnya, Yoyok Mubarok mengungkap sosok Andik. yang disebutkan sebagai sosok yang baik.
Andik murah senyum dan mudah akrab dengan siapa saja dan dikenal sebagai polisi yang tidak neko-neko.
Andik sebagai polisi terakhir ditugaskan ikut membantu pengamanan di stadion Kanjuruhan. Namun, ia meninggal dunia dalam kerusuhan usai pertandingan berlangsung.