Antv – Satu orang yang bernama Kirno (65 tahun), tewas, akibat sebuah gudang pabrik petasan terbakar hebat, Rabu (28/9/2022).
Petugas Inafis Satreskrim Polres Indramayu, Jawa Barat, melakukan olah tempat kejadian perkara, di lokasi terbakarnya sebuah gudang produksi petasan, di Desa Lobener, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
Petugas melakukan identifikasi lokasi kejadian, dengan memeriksa sejumlah titik api yang diduga tempat asal muasal api muncul.
Kapolsek Jatibarang, Kompol Ujang Rohimin membenarkan peristiwa terbakarnya gudang petasan tersebut.
Pihak kepolisian saat ini masih mencari penyebab pasti terjadinya kebakaran dengan mengumpulkan keterangan sejumlah saksi, serta keluarga korban tewas akibat kebakaran.
"Hasil informasi tadi siang telah terjadi kebakaran, langsung kami susul ke tkp ternyata benar ada kebakaran, dan di sini sudah dalam keadaan habis tempat yang dijadikan home industri petasan, situasi di sini banyak selongsong petasan yang masih berada di tkp," ujar Kapolres Indramayu AKBP M Lukman Syarif melalui, Kapolsek Jatibarang Kompol Ujang Rohimin, Rabu (28/9/2022).
Akibat kebakaran gudang produksi petasan, selain menewaskan 1 orang yang bernama Kirno (65 tahun), juga membawa kerugian material.