Seorang wanita cantik, TNA (36), warga Surabaya, Jawa Timur, melakukan penipuan dengan modus menawarkan investasi alat kesehatan. Dengan iming-iming mendapat keuntungan 40 persen, pelaku berhasil memperdayai korban hingga milyaran rupiah. Merasa tertipu dengan tawaran investasi menggiurkan, enam korban pun melaporkan ke Polda Jatim. Para korban mengaku total kerugiannya mencapai Rp 30 Milyar.“Kasus ini diungkap Subdit Jatanras Polda Jatim, atas dasar laporan enam korban, dengan kerugian mencapai 30 milyar, namun penyidik yakin korban lebih dari enam orang.” Terang Kombes Pol Gatot Repli Handoko, Kabid humas Polda jatim, di gedung Humas Polda Jatim, Rabu (26/1/2022)Untuk mejerat korban, TNA menawarkan investasi pengadaan alat kesehatan melalui promosi pesan berantai di media sosial.Dengan iming-iming keuntungan yang besar, apalagi ditengah masa pandemi Corona, membuat para korban tertarik.“Modusnya tersangka mengaku mengelola bisnis investasi pengadaan alat kesehatan diberbagai rumah sakit sejak tahun 2020. Untuk lebih meyakinkan para korban, tersangka membuat surat perintah kerja fiktif, yang berisi daftar rumah sakit rekanan, dan daftar alkes yang dibutuhkan.” tambah Gatot.[caption id="attachment_506145" align="alignnone" width="900"]
Wanita Cantik Tipu Korban Milyaran Rupiah Lewat Investasi Alkes
Kamis, 27 Januari 2022 - 13:52 WIB