Studi terbaru berhasil mengungkap bahwa kombinasi 3 jenis diet terbukti efektif menurunkan berat badan. Ketiganya yaitu, diet pembatasan kalori, diet rendah karbohidrat dan tinggi lemak, atau diet intermiten fasting. Salah satu cara efektif menurunkan berat badan adalah dengan menjalani pola diet tertentu atau mengubah pola makan. Dilansir dari Medical Xpress, belum lama ini peneliti mengungkap bahwa ketimbang menjalankan salah satu diet, seperti diet pembatasan kalori, diet rendah karbohidrat dan tinggi lemak, atau diet intermiten fasting, lebih baik menjalankan ketiganya secara bergantian dan berturut-turut.Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nutrition, para peneliti mengamati 227 orang dewasa yang mencari intervensi medis untuk menurunkan berat badan dan disarankan untuk mengikuti salah satu dari 3 jenis diet tersebut. Setelah mengikuti salah satu diet, 154 peserta kemudian beralih ke diet lainnya, dan kemudian beralih lagi ke diet yang ketiga. Selama puasa intermiten, peserta juga menerapkan diet rendah karbohidrat dan tinggi lemak.Hasilnya, 78% pasien kehilangan sekitar 5% dari berat badan mereka saat mengikuti diet tunggal, dan tidak ada perbedaan dalam jumlah penurunan berat badan yang dicapai berdasarkan jenis diet. Namun, mereka yang melakukan 3 diet berturut-turut, kehilangan berat badan hampir dua kali lipat jumlah itu. Ini menunjukkan bahwa mengubah strategi penurunan berat badan, dapat menurunkan berat badan dengan lebih efektif.
Studi Terbaru: Kombinasi 3 Jenis Diet Ini Efektif Turunkan Berat Badan
Senin, 13 September 2021 - 11:54 WIB