Sederet Fakta yang perlu Diketahui tentang Varian Baru Corona Inggris “B117”

Sederet Fakta yang Perlu Diketahui tentang Varian Baru Corona Inggris “B117” (Foto : )

Sederet fakta yang perlu diketahui tentang varian baru corona Inggris ‘B117’ yaitu, lebih mudah menyebar, memiliki beberapa mutasi, vaksin Covid-19 masih efektif, dan dapat dicegah dengan menjalani protokol kesehatan. Varian baru corona Inggris atau juga disebut dengan mutasi B117, kini sudah menyebar di berbagai negara termasuk Indonesia. Dr. Hendry Walke, manajer insiden untuk respons Covid-19 dari Pusat Pengendalian dan Perncegahan Penyakit AS (CDC), mengatakan bahwa varian ini menyebar lebih cepat sehingga menyebabkan lebih banyak kasus dan membebani sistem perawatan kesehatan.Dihimpun dari berbagai sumber, berikut sederet fakta yang perlu diketahui tentang varian baru corona Inggris ‘B117’: Lebih mudah menyebar Menurut CDC, strain yang pertama kali teridentifikasi di Inggris ini, menyebar lebih mudah dan lebih cepat daripada strain lain. Strain ini pertama kali terlihat pada September di Tenggara Inggris dan menyumbang seperempat kasus di London pada November 2020. Para ilmuwan Inggris menyebut, varian ini 40-70% lebih menular berdasarkan analisis populasi yang terkena dampak di Inggris. Memiliki beberapa mutasi Menurut CDC, virus corona mendapatkan sekitar satu mutasi baru dalam genomnya setiap dua minggu. Varian B117 memiliki beberapa mutasi yang mempengaruhi protein spike pada permukaan virus yang menempel pada sel manusia.“Ia mampu mengikat reseptor pada sel dengan lebih baik, dan karena itu ditularkan dengan lebih baik,” kata Anthony Fauci, ahli penyakit menular AS pada Desember lalu. Vaksin Covid-19 masih efektif