Sati Memanggil Dewa Shiwa Sebagai Kebodohan, Shiva Ki Premgatha ANTV Jam 16.00 WIB

Serial India ANTV, Shiva Ki Premgatha. (Foto Instagram @antv_official) (Foto : )

Sati mengaku memanggil Dewa Shiwa sebagai kebodohan. Apa yang terjadi pada Sati? Saksikan serial India, Shiva Ki Premgatha, Jumat (01/01/2021), jam 16.00 WIB, di ANTV! Kisah serial India, Shiva Ki Premgatha, hari ini, Jumat (01/01/2021) memasuki episode ketiga.Serial dibintangi Mohit Raina sebagai Dewa Shiwa dan Mouni Roy sebagai Sati mengisahkan tentang kekecewaan Sati.Dikutip dari laman Instagram ANTV, @antv_official terdapat teasar serial India, Shiva Ki Premgatha.Di video singkat yang diunggah nampak Sati bertemu seorang pria.“Dalam penempatan Dewa Wishnu kau panggil Dewa Shiwa,” ucap pria itu.“Aku tidak menyangka ternyata kau seberani itu,” lanjutnya.“Itu bukan keberanian tapi kebodohan,” jawab Sati.Lantas, mengapa Sati  berkata demikian? Apa yang terjadi dengan Sati?Sekedar mengingatkan, episode sebelumnya, Shiva Ki Premgatha mengisahkan tentang Sati menjalani pertobatan.Ayah Sati, Daksa mengatakan tidak ada satu orang pun yang bisa menolong Sati saat menjalani pertobatan, termasuk pertolongan dari ibu Sati.Agar tidak penasaran, saksikan serial Bollywood, Shiva Ki Premgatha, setiap hari, jam 16.00 WIB, di ANTV!https://www.instagram.com/p/CJfrDDCh2w1/