Faisal Khan mengaku memiliki hobi baru karena pandemi Covid-19. Hobi Faisal Khan menghasilkan uang? Pandemi Covid-19 membuat para selebritas melakukan kegiatan dari rumah. Aktor peran asal India, Faisal Khan turut merasakannya.Pemuda kelahiran Januari 1999 mengaku pandemi Covid-19 membuat dirinya memiliki hobi baru.Membunuh waktu kala di rumah aja, pemeran Raja Chandragupta Maurya di serial Bollywood, Chandragupta Maurya yang tayang di ANTV melakukan berbagai aktivitas.Hal tersebut diungkapkan Faisal Khan saat live ngobrol seru bareng penggemar di Instagram resmi ANTV @antv_official.“Pandemi Covid-19, belajar gambar dan melukis. Suka masak, masak telur pakai roti dan minuman teh,” ucap Faisal Khan dalam bahasa Inggris yang diterjemahkan oleh Bella Fauzi.Faisal Khan berharap hasil karya tangannya dapat dinikmati orang lain terutama penggemar.Dalam kesempatan itu, Faisal Khan menjelaskan selain akting dan menari, ia baru menelurkan album lagu berjudul Tere Bina.“Tere Bina, menceritakan sepasang kekasih putus hubungan. Seluk beluk dan konflik hubungan pria dan wanita,” jelas Faisal Khan.https://www.instagram.com/p/CFCMAZElpkv/Nah, bagi kalian yang ingin menyaksikan akting Faisal Khan, saksikan serial Bollywood, Chandragupta Maurya di ANTV setiap hari jam 16.00 WIB.https://www.instagram.com/p/CGhISD5h_hB/
Faisal Khan 'Chandragupta Maurya' Punya Hobi Baru Gegara Pandemi Covid-19
Selasa, 20 Oktober 2020 - 14:48 WIB
Baca Juga :