Sedikitnya 200 unit rumah subsidi tipe 36 terancam roboh. Kondisinya retak-retak di dinding dan lantai ambles parah. Warga penghuni terpaksa mengungsi ke rumah kerabat atau mengontrak di tempat lain. Ratusan rumah ini berada di Griya Rafika IV, Desa Tanjung Payang, Kecamatan Lahat Selatan, Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan. PT Lahat Maju Jaya digugat warga! Lebih dari 200 unit rumah subsidi tipe 36 yang dibangun PT Lahat Maju Jaya terancam roboh.Bangunan rumah mengalami kerusakan parah. Dinding yang miring dan retak, lantai ambles dan pondasi rumah bergeser dari kedudukan semula. Warga Griya Rafika IV yang takut tertimpa material bangunan terpaksa meninggalkan rumah mereka.Warga pernah menyampaikan keluhan ke pihak pengembang dan Bank BTN namun keluhan mereka tidak digubris. Warga menuntut agar developer memindahkan mereka ke rumah KPR yang lebih layak.[caption id="attachment_282759" align="alignnone" width="900"]
200 Rumah Subsidi Tipe 36 Rusak Parah
Kamis, 20 Februari 2020 - 12:01 WIB
Baca Juga :