Fenomena hari tanpa bayangan menimbulkan penasaran warga Jepara, Jawa Tengah. Warga membuktikannya dengan berdiri ke tengah halaman rumah. Saat itu matahari berada di puncak tertinggi sehingga bayangan tepat di bawah obyek.[caption id="attachment_237229" align="alignnone" width="900"] Foto: Khumaidi | ANTV[/caption]Kamis (10/10/2019) siang, kota Jepara merupakan salah satu dari 35 kabupaten/ kota yang mengalami hari tanpa bayangan. Letak lokasi Jepara berada di timur laut Pulau Jawa. Derajat titik matahari saat itu berada di puncak tertinggi. Informasi BMKG menyatakan posisi matahari berada di puncak tertinggi tepat di atas kepala pada pukul 11.24 WIB.[caption id="attachment_237227" align="alignnone" width="900"] Foto: Khumaidi | ANTV[/caption]Sejumlah warga Desa Mulyoharjo penasaran ingin membuktikan hilangnya bayangan itu. Mereka berdiri di tengah halaman. Dan benar! Saat jam itu, posisi matahari di atas kepala dan tidak ada bayangan yang terbentuk. Bayangan tepat di bawah telapak kaki.Pertanda apa? Kemunculan fenomena ini adalah pertanda bahwa bulan ini merupakan waktunya peralihan musim menuju musim penghujan. Fenomena hari tanpa bayangan ini terbilang langka. Untungnya terjadi saat musim kemarau dengan tutupan awan yang minim sehingga mudah membuktikannya. Fenomena hari tanpa bayangan akan terjadi di Indonesia hingga akhir Oktober 2019 ini.Galih Manunggal | Jawa Tengah
Fenomena Hari Tanpa Bayangan! Pertanda Apa? Kapan?
Kamis, 10 Oktober 2019 - 18:45 WIB