antvklik.com - Puluhan milenial dari Tim Kampanye Nasional Jokowi-Amin melakukan aksi simpatik dengan membagikan ratusan coklat kepada masyarakat Jakarta yang melewati Bundaran Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis sore (18/4). Aksi ini sebagai upaya mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk kembali bersatu dan melupakan perbedaan pilihan politik pasca pemilihan presiden berakhir.
Puluhan komunitas milenial ini turun ke Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, untuk melakukan aksi simpatik membagikan ratusan coklat kepada pengendara kendaraan bermotor yang melintas. Sebanyak dua ratus lima puluh coklat dibagikan gratis untuk masyarakat Jakarta yang telah menyalurkan hak suaranya ke TPS pada Rabu, 17 April 2019.
Coklat ini dibagikan sebagai bentuk terima kasih kepada warga Jakarta khususnya, yang telah ikut mensukseskan Pemilu 2019. Selain itu, aksi ini sebagai upaya komunitas milenal untuk mengajak seluruh warga Jakarta dan juga masyarakat Indonesia untuk kembali bersatu dan melupakan perbedaan politik pasca Pilpres.
Coklat dipilih sebagai simbol cinta kasih yang dinilai dapat menyatukan perbedaan tersebut. “ Kami ingin mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk kembali bersatu dan melupakan perbedaan pilihan politik pasca pemilihan presiden berakhir, “ ujar Andika, Anggota TKN Milenial Kita Satu. Sementara itu, Vera salah satu warga yang melintas, mengatakan rasa syukurnya bahwa penyelenggaraan pemilu tahun ini bisa berjalan aman, lancar dan tertib.
Dia berharap agar kelak siapapun pemimpin Indonesia yang dipilih oleh rakyat, dapat menghadirkan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia. “Pemimpinnya yang bisa adil bagi seluruh rakyat Indonesia, “ ujar Vera. Tahap pemungutan suara pemilu 2019 telah dilakukan pada Rabu, 17 April 201, sementara KPU RI menyatakan tingkat keikutsertaan pemilih dalam pemilu ini cukup besar, yakni 80 persen. Saat ini Pemilu 2019 telah memasuki tahap perhitungan suara dan rekapitulasi yang dimulai sejak Kamis, 18 april hingga 22 Mei 2019. |Saiful Anwar | Jakarta |