Koleksi Box Office 'Fighter' Hrithik Roshan - Deepika Padukone Hari ke-4 Masuk Klub Rs 200 Crore

Koleksi Box Office 'Fighter' Hrithik Roshan - Deepika Padukone Hari ke-4 Masuk Klub Rs 200 crore di Seluruh Dunia (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Film 'Fighter' yang dibintangi megabintang Bollywood Hrithik Roshan dan Deepika Padukone dan disutradarai Siddharth Anand, telah mencatat prestasi luar biasa di box office.

Dalam empat hari penayangannya, film yang berkisah tentang angkatan usadar itu berhasil meraih lebih dari Rs 200 crore (setara Rp412 miliar), di seluruh dunia.

Menurut data yang dilacak oleh industri Sacnilk.com, film 'Fighter' berhasil mengumpulkan Rs 208.25 crore (setara Rp428.995 miliar), bersih di seluruh dunia hanya dalam waktu empat hari penayangan di bioskop.

Pencapaian yang mengesankan ini membuktikan daya tarik besar dari film yang menampilkan Hrithik Roshan dan Deepika Padukone sebagai bintang utamanya.

Pada hari keempat penayangan, 'Fighter' berhasil mengumpulkan Rs 118 crore (setara Rp243.08 miliar), di dalam negeri dan meraup 66 crore (setara Rp135.96 miliar), dari pasar luar negeri. Angka ini menegaskan popularitas film ini tidak hanya di India tetapi juga di pasar internasional.

'Fighter' membuka penayangannya dengan angka yang mengesankan, menghasilkan Rs 22.5 crore (setara Rp46.35 miliar), pada tanggal 25 Januari.

Pada hari berikutnya, yang merupakan Hari Republik, film ini mencatat pendapatan sebesar Rs 39.5 crore (setara Rp81.37 miliar), di Box Office India, menambahkan momentum yang kuat bagi kesuksesannya.

Disutradarai oleh Siddharth Anand, yang sebelumnya sukses dengan film-film seperti "Pathaan" dan "War", 'Fighter' tidak hanya menyajikan hiburan berkualitas tetapi juga memberikan penghormatan kepada keberanian, pengorbanan, dan patriotisme angkatan bersenjata India.

Dengan para pemain bertabur bintang seperti Anil Kapoor, Karan Singh Grover, Akshay Oberoi, Ashutosh Rana, dan Sanjeeda Shaikh, 'Fighter' menggambarkan kisah Air Dragons, sebuah unit elit yang diberi tugas oleh Markas Besar Angkatan Udara India untuk menanggapi kegiatan-kegiatan militan di Lembah Srinagar.

Dengan Siddharth Anand berperan sebagai sutradara dan produser, 'Fighter' tidak hanya menjadi sebuah film, tetapi juga sebuah pengalaman yang memukau bagi para penontonnya.

Keberhasilan film ini juga membuktikan bahwa penggemar perfilman masih menyambut dengan antusias film-film berkualitas tinggi yang menyajikan cerita yang kuat dan akting yang memukau.