Shah Rukh Khan Ungkap Keunikan Dunki, Berbeda dengan Karya Rajkumar Hirani Lainnya?

Sutradara Rajkumar Hirani dan Shah Rukh Khan (Foto : Tangkapan Layar)

Antv – Setelah membintangi dua film action, Shah Rukh Khan akan kembali ke genre drama-komedi andalannya dengan Dunki. Bagaimana selengkapnya?

Shah Rukh Khan melakukan comeback yang fantastis tahun ini usai vakum selama empat tahun lamanya.

Tahun ini, SRK merilis tiga film. Dua di antaranya, Pathaan dan Jawan, bergenre action dan sukses besar sampai melampaui angka ₹10 miliar di box office global!

Kini, film ketiganya Dunki diharapkan dapat mencapai atau bahkan melampaui pencapaian tersebut. Banyak pakar yakin atas hal ini karena beberapa alasan.

Dunki menjadi film drama-komedi SRK setelah sekian lama. Apalagi, ini proyek pertamanya dengan sutradara ternama Rajkumar Hirani.

Shah Rukh Khan Tidak Mengizinkan Rajkumar Hirani Bertemu Aktor Lain. (Foto: Tangkap Layar)

Film ini akan rilis dalam waktu dekat. Baru-baru ini, Shah Rukh Khan pun terbang ke Dubai untuk mempromosikan film tersebut dan membahas bagaimana ini karya tak biasa dari sang sutradara.

“Aku tidak tahu. Rajkumar Hirani belum pernah membuat film seperti ini,” ungkap Shah Rukh Khan, dikutip dari DNA India pada Senin, 18 Desember 2023.

“Saat kami menyelesaikan film ini dan menontonnya untuk pertama kalinya, kami pikir Hirani telah membuat sebuah kisah cinta yang membentang dari zaman ke zaman,” imbuhnya. 

Lebih lanjut, bintang Kabhi Khushi Kabhie Gham ini menambahkan bagaimana Dunki berbeda dari film-film Rajkumar Hirani lainnya. Selain itu, menurutnya film ini sangat emosional.

Dunki. (Foto: Tangkapan Layar)

“Dan ini film yang sangat menyentuh. Menurutku ini sebuah kisah cinta, memiliki aksi yang belum pernah dilakukan oleh Rajkumar Hirani. Ada banyak adegan yang kupikir belum pernah aku lakukan,” kata SRK.

“Semua itu ada di sana tetapi Raju tidak pernah menunjukkan film-filmnya dalam trailer dan teaser. Dia ingin orang-orang datang ke bioskop dan menikmatinya. Jadi, kau akan menemukan banyak cinta dan komedi,” lanjutnya. 

Selain Shah Rukh Khan, film ini juga dibintangi oleh Taapsee Pannu, Vicky Kaushal, dan Boman Irani.

Dunki dijadwalkan untuk tayang di bioskop pada tanggal 21 Desember mendatang.

Film ini akan bentrok dengan film Salaar karya Prabhas dan Prashanth Neel yang akan dirilis di bioskop sehari setelahnya, yaitu pada tanggal 22 Desember.