Tiger 3 Jadi Film ke-9 Salman Khan yang Tembus Rs 300 Crore di Box Office Seluruh Dunia

Tiger 3 Jadi Film ke-9 Salman Khan yang Tembus Rs 300 Crore di Box Office Seluruh Dunia (Foto : Tangkap Layar)

AntvFilm Tiger 3 yang dibintangi superstar Bollywood Salman Khan sukses menembus Box Office seluruh dunia melewati angka Rs 300 crore (setara Rp618 miliar), di tingkat global.

Film Tiger 3 menjadi film keenam Bollywood yang telah menembus angka tersebut. Film arahan Maneesh Sharma ini melampaui angka tersebut dalam waktu enam hari dan menjadi film ke-9 Salman Khan yang masuk ke dalam klub tersebut.

Di Box Office domestik, Tiger 3 berada di kisaran Rs 195 crore setelah penayangannya selama enam hari. Koleksi film ini menurun dalam tiga hari terakhir pasca Diwali, namun nampaknya film ini siap untuk pertumbuhan pada hari Sabtu-Minggu.

Setelah mengumpulkan Rs 44.3 crore pada hari Selasa, film ini turun sebesar 50 persen dan mengumpulkan Rs 21.1 crore pada hari Rabu.

Bisnis ini semakin menurun dan Tiger 3 berhasil mengumpulkan dua digit pada hari Kamis dengan Rs 18.5 crore.

Pada hari Jumat, film ini meraih angka terendah dan mengumpulkan di kisaran Rs 7-8 crore nett. Total setelah enam hari berada di angka Rs 195.23 crore (perkiraan awal).

Beirkut Perolehan Box Office Tiger 3 Setelah 6 Hari - Koleksi Nett (sacnilk):

Hari 1 (Minggu): Rs 44.5 crore
Hari 2 (Senin): Rs 59,25 crore
Hari 3 (Selasa): Rs 44,3 crore
Hari 4 (Rabu): Rs 21,1 crore
Hari 5 (Kamis): Rs 18,5 crore
Hari 6 (Jumat): Rs 7,58 crore (perkiraan awal)
Total Rs 195,23 crore

Tiger 3 diperkirakan akan melampaui klub Rs 300 crore yang sama di pasar domestik pada akhir akhir pekan keduanya.